Cool Blue Outer Glow Pointer

Halaman

Sabtu, 08 November 2014

Cara Install Dropbear di VPS Centos

Install Dropbear di VPS Centos

Assalamu'alaikum, Wr.Wb

Install Dropbear di VPS Centos - Membuat saya pusing dan puyeng aja jika saya tidak membagi ilmu yang saya miliki, Hehe. Posting kali ini masih berkenaan dengan VPS (virtual private server) yang digunakan untuk kegiatan tuneling, silahkan baca postingan saya apa itu VPS. Dropbear adalah perangkat lunak open source, yang di distribusikan dibawah lisensi MIT-style license. Dropbear sangat berguna untuk sistem operasi jenis Linux. Cara install dropbear di centos ini sangat mudah, silahkan ikuti tutorial dibawah ini.


1. Login via putty di port standar 22. Jika belum punya putty silahkan downloaddisini.
2. Masukan formula ini di terminal.

wget ftp://ftp.is.co.za/mirror/fedora.redhat.com/epel/6/i386/libtommath-0.42.0-3.el6.i686.rpm 
wget ftp://ftp.is.co.za/mirror/fedora.redhat.com/epel/6/i386/libtomcrypt-1.17-21.el6.i686.rpm rpm -Uvh libtommath*.rpm rpm -Uvh libtomcrypt*.rpm

wget ftp://ftp.is.co.za/mirror/fedora.redhat.com/epel/6/i386/dropbear-2014.63-1.el6.i686.rpm rpm -Uvh dropbear*.rpm
Sampai tahap ini Dropbear sudah terinstall di VPS centos 6 kita. selanjutnya mari kita buat Port yang akan kita buka dengan mengedit config menggunakan mantra berikut : 

nano /etc/init.d/dropbear

Jika terjadi eror berarti di VPS centos 6 kita belum terinstall nano dan bisa jadi masalah face kalees yeee. (anda mungkin kurang ganteng) heheh. 


yum install nano



Berikut port yang akan kita buka di Dropbear VPS kita: 


OPTIONS=”-p 22 -p 109 -p 143 -p 443″


install dropbear di centos


Simpat Confirugasi dengan cara : Ctrl + X + Y + Enter

Selanjutnya Kita rubah dulu port open SSH nya sesuai keinginan (standar Port 22). karena di drobear kita juga membuka port 22 maka di open SSH nya kita wajib mengganti supaya tidak terjadi bentrok.

nano /etc/ssh/sshd_config


cara install dropbear di centos


Simpan Konfirugasi : Ctrl + X + Y + Enter 


setelah itu kita restart SSHnya dengan perintah ini:


service sshd restart

Jalankan drobearnya dengan perintah ini :


service dropbear start


Jalankan otomatis saat start up dengan ini :

chkconfig --add dropbear chkconfig dropbear on


Jika diperlukan Tambahkan formula berikut untuk bisa bin false


echo "/bin/false" >> /etc/shells 


Restart dropbearnya


service dropbear restart

Selesai install dropbear di VPS centos selanjutnya silahkan baca tulisan selanjutnya Tutorial cara install dropbear di VPS Debian. moga manfaat. 

Tidak ada komentar: